Pileg 2024, 18 Parpol Berebut Kursi ‘Senayan’ di Dapil 1 Banten, Pengamat: 2 Parpol Ini Punya Kans

Chanel.Banten, Pandeglang – Pada Pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang, 18 partai politik (Parpol) bakal berbut kursi di DPR RI dari Daerah pemilihan (Dapil) 1 Banten, yaitu Kabupaten Lebak-Pandeglang.

Pada Pileg 2019 lalu, hanya ada 6 wakil rakyat dari Banten Selatan yang duduk di kursi senayan,  yaitu Achmad Dimyati Natakusumah dari Fraksi PKS, Ade Rossi dari Fraksi Golkar, Ali Zamroni dari Fraksi Gerindra, Rizki Aulia Rahman Natakusumah dari Fraksi Demokrat, Hasbi Jayabaya dari Fraksi PDI-P dan Iip Miftahudin dari Fraksi PPP.

Baca juga: Kerjasama Politik Demokrat – PDI Perjuangan di Pilpres 2024 Kandas

Salah satu pengamat politik di Banten, Tabrani Kemal mengatakan, dirinya memprediksi ada dua parpol yang memiliki kans duduk di Senayan dan akan berjuang keras untuk meraih kursi DPR RI kembali pada Pileg 2024, yaitu Nasdem dan PKB.

“Kedua partai itu juga akan mendapatkan simpati masyarakat di Dapil Kabupaten Lebak dan Pandeglang,”

Menrutnya, kedua partai itu sebelumnya pernah duduk di kursi DPR RI mewakili masyarakat Dapil 1 Banten pada Pileg 2014 lalu. Ia melihat dari perkembangan perpolitikan saat ini khususnya di Banten Selatan ada satu parpol yang akan kegeser posisinya kursi wakil rakyat di Senayan yakni PPP.

“Itu prediksi dari analisa dan hitung-hitungan matematik,” katanya.

Dikatakannya, analisa itu dilihat selain dari sosok para calon legislatif (Caleg) DPR RI dari masing-masing parpol yang memiliki kans menang baik dari popularitas, elektabilitas dan kos politik yang dimiliki oleh masing-masing caleg termasuk strategi politik yang dilakukan.

“Nasdem dan PKB punya kans bisa duduk di Senayan untuk Dapil 1 Banten, Calon Presidem (Capres) yang diusungnya juga akan sangat mempengaruhi dan menambah kans besar para Caleg baik PPP, PKB maupun Partai Nasdem,” ujarnya.

“Yang pasti untuk PDIP, Demokrat, PKS, Golkar, PDI-P,  kita melihat masih tetap akan mendapat kursi DPR RI,” sambungnya lagi.

Baca juga: Tahun Ini, Pemkab Lebak Bangun Pasar Baru Senilai Rp 2,7 Miliar

Hal senada juga disampaikan Levi, salah satu akademisi dari Kabupaten Pandeglang, bahwa semua memiliki peluang yang sama untuk memperebutkan hati rakyat terutama parpol yang ada keterwakilannya di DPRD Kabupaten maupun Provinsi Banten.

“Yah masing-masing parpol terutama partai besar memiliki peluang untuk menargetkan perolehan kursi di DPRD Kabupaten Pandeglang dan Lebak sesuai target perolehan suara agar bisa duduk di DPRD Kabupaten, Provinsi dan Pusat,” katanya singkat.

Diketahui beberapa parpol yang ikut konstelasi pada 14 Februari 2024 yaitu seperti PDI-P, Golkar, Gerindra, Demokrat, PKS, PPP, Nasdem, PAN, PKB, Hanura, Gelora, PBB, PKN, PSI, Perindo, Partai Umat, PGRI dan Partai Buruh. Kedelapan belas parpol belum bisa dimintai keterangannya. 

(gm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *