Pj. USBR Iman Sampurna saat melepas tim kebudayaan ke Malaysia/Chanel Banten LEBAK – Penjabat (Pj) Rektor Universitas Setia Budhi, Iman Sampurna melepas tim kebudayaan atau USBR lab. Teater Gates melawat ke Kuala Lumpur, Malaysia, pada 30 hingga 31 Agustus 2025 mendatang.
Tim tersebut akan mengikut program Tri Buana Bangsawan. (Singapura, Malaysia dan Indonesia), berlangsung di Auditorium Dewan Bahasa dan Pustaka.
Dalam kesempatan itu, Iman Sampurna menyampaikan momentum tersebut akan menjadi catatan dalam sejarah Asia Tenggara. Di mana, satu malam tiga negara bergabung dalam pementasan bangsawan Tribuana Bangsawan Asean 2025.
“Ini akan menjadi momentum penting tentunya. Semoga keterwakilan tim kebudayaan USBR universitas Setia Budhi menjadi pemantik bagi kita semua,” ucap Imam Sampurna dalam keterangan tertulisnya.
Ia menjelaskan, tiga negara yang dipilih antara lain adalah hasil seleksi ketat oleh panitia majelis Teater Asia Tenggara selama 8 bulan dengan pendaftaran lebih dari 78 negara dari berbagai komunitas teater dunia.
“Hanya tiga yang terpilih dan lolos kurasi. Termasuk Lab. Teater Gates USBR untuk mewakili Indonesia,” ucapnya.
Editor: Galuh Malpiana
Tidak ada komentar