Semangati Atlet Kontingen Popda XI Pandeglang, Dimyati: Jungjung Tinggi Sportivitas 

Chanel Banten, Pandeglang – Anggota DPR RI Komisi III memberikan semangat kepada ratusan atlet kontingen Kabupaten Pandeglang yang akan berlaga di ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Provinsi Banten 2024.

“Masa remaja adalah usia keemasan, maka dari itu kita tekankan kepada setiap atlet agar selalu menjunjung tinggi sportifitas, karena dalam pertandingan hal tersebut adalah yang paling utama yakni jaga nama baik daerah, “kata Dimyati usai menghadiri Pelepasan atlet kontingen POPDA Kabupaten Pandeglang di Pendopo, Minggu 2 Juni 2024.

Baca juga: Buka Turnamen Bola Voli Koni Cup, Bupati Lebak: Ini Ajang Menggalakan Olahraga

Menurutnya, dirinya berkewajiban untuk selalu menekankan kepada para atlet yang akan bertarung di ajang apapun, agar selalu menjaga sportivitas dan menjaga nama baik daerah.

“Junjung tinggi sportivitas dan berburu kemenangan, sebab sejatinya kemenangan itu bukanlah dari medali, melainkan dari kerja keras dan kekompakan tim, “jelas Dimyati.

Dimyati optimis bahwa para atlet Kabupaten Pandeglang dapat meraih prestasi yang membanggakan di ajang POPDA XI Banten 2024.

Baca juga: 2 Pelajar Tewas “Ditelan” Air Terjun Curug Leuwi Putih Pandeglang 

“Bawa nama baik Kabupaten Pandeglang dengan penuh semangat dan junjung tinggi sportivitas, insyallah saya akan datang langsung dan memberikan support kepada setiap atlet yang bertarung di ajang POPDA XI Banten 2024, “pungkas Dimyati.

Reporter: Galuh Malpiana 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *