CHANEL BANTEN – Dinas pendidikan (Dindik) Kabupaten Lebak, menggelar serah terima jabatan atau Sertijab Kepala sekolah (Kepsek) di wilayah Zona 1 (satu) dan 2 (dua).
Sertijab berlangsung di Gedung SDN 4 Muara Ciujung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Rabu 1 Februari 2023.
Hadir dalam acara tersebut, Kepala dinas pendidikan (Kadisdik) Lebak, Hari Setiono, Kabid Dinas Pendidikan, Maman serta para kepala sekolah.
Kepsek yang melangsungkan Sertijab tersebut, antara lain berasal dari SDN di wilayah Rangkasbitung, Kalanganyar, Cibadak, Warunggunung, Cikulur, Curugbitung, Sajira dan Maja.
Baca juga: Sadis, Seorang Bos Tahu di Lebak Tega Bacok Istri Lantaran Terbakar Cemburu
Dalam kesempatan itu, Kadisdik Lebak, Hari Setiono yang diwakili Kabid Pendidikan menyampaikan, tantangan Kesek yang baru itu jauh lebih besar. Disamping itu juga harus untuk menjaga nama baik sekolah.
“Termasuk harus mampu mempertahankan dan mengembangkan program-program sekolah ke arah yang lebih baik lagi,” kata Maman.
Kadisdik juga berpesan kepada Kesek yang baru untuk terus beradaptasi dan berkomunikasi dengan baik. “Harus mampu beradaptasi,” ujarnya.
(Igon)